Cece Dessy Lepas Tiga Unit Truk Pengiriman Bantuan dari Pangkalpinang ke Sumatera

Pangkalpinang,LibangNews.Com- Kepedulian masyarakat Bangka Belitung terhadap korban bencana di Sumatera kembali diwujudkan melalui pengiriman bantuan kemanusiaan. Wakil Wali Kota Pangkalpinang, Dessy Ayutrisna, secara langsung melepas keberangkatan tiga unit truk bermuatan bantuan dari Pelabuhan Pangkal Balam, Rabu 17/12/2025).

Bantuan tersebut diberangkatkan menuju Pelabuhan Tanjung Priok sebelum selanjutnya dikirim ke wilayah terdampak di Sumatera. Pengumpulan dan pengiriman logistik ini dikoordinasikan oleh Karang Taruna Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bersama berbagai elemen masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Dessy Ayutrisna yang akrab disapa Cece Dessy menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk solidaritas dan empati masyarakat Pangkalpinang dan Bangka Belitung kepada saudara-saudara di Sumatera.

“Ini adalah wujud kepedulian kita bersama. Hari ini kita melepas tiga truk bantuan yang berisi sembako dan kebutuhan lainnya untuk masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, total donasi yang berhasil dihimpun mencapai Rp93.225.000. Dana tersebut digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok korban bencana, sementara sebagian lainnya disalurkan langsung ke pengurus pusat sesuai mekanisme yang telah ditetapkan.

Selain bantuan berupa dana, turut dikirimkan bantuan logistik non-tunai seperti bahan pangan, pakaian layak pakai, serta obat-obatan.

Cece Dessy menegaskan bahwa pengiriman bantuan kali ini sepenuhnya berasal dari partisipasi masyarakat dan berbagai organisasi di luar Pemerintah Kota Pangkalpinang.

“Pemerintah kota telah menyalurkan bantuan melalui provinsi. Untuk pengiriman hari ini, ini murni hasil gotong royong masyarakat, Karang Taruna, organisasi kemasyarakatan, dunia usaha, dan pihak swasta,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Haidir Asnan, mengapresiasi dukungan berbagai pihak yang telah membantu kelancaran proses pengiriman, khususnya dari BUMN yang memfasilitasi transportasi logistik.

“Kami berterima kasih atas dukungan Pelindo dan PT Pelni yang membantu penyeberangan bantuan ini, sehingga logistik bisa segera sampai ke daerah tujuan,” katanya.

Melalui sinergi lintas sektor ini, diharapkan bantuan yang dikirim dapat meringankan beban masyarakat terdampak bencana di Sumatera, sekaligus memperkuat nilai solidaritas dan kebersamaan antar daerah.

Pos terkait